INDOSPORT.COM – Bukan Romelu Lukaku atau Kai Havertz, ternyata Reece James-lah sosok terpenting dalam skema serangan Chelsea.
Reece James merupakan sosok terpenting dalam skema serangan Chelsea dan terlibat langsung dalam proses 7 gol milik The Blues di semua kompetisi.
Bek sayap berpaspor Inggris itu diketahui telah membukukan 4 gol dan 3 assist. Membuat dirinya layak dinobatkan sebagai aktor utama dalam skema serangan Chelsea.
7 - After scoring his second goal of the game, Reece James has now been directly involved in more goals than any other @ChelseaFC player in all competitions this season (4 goals, 3 assists). Update. https://t.co/ZTRficjfZJ
— OptaJoe (@OptaJoe) October 30, 2021
Yang terbaru, James berhasil mencetak brace untuk membawa Chelsea meraih kemenangan telak 0-3 atas Newcastle United pada pekan ke-10 Liga Inggris 2021/22.
Brace yang James cetak ke gawang Newcastle United membuat dirinya berhasil mencetak gol dalam 2 pertandingan Liga Inggris 2021/22 secara beruntun.
Hingga pekan ke-10 Liga Inggris 2021/22, Reece James diketahui berhasil mencatatkan 4 gol dan menjadi pemain tersubur Chelsea sejauh ini.
Bintang muda berusia 21 tahun ini juga menjadi satu-satunya pemain Chelsea yang mampu bertengger di 5 besar daftar top skor sementara Liga Inggris 2021/22.