Bola Internasional

Hasil UEFA Conference League AS Roma vs Bodo/Glimt: Gagal Balas Dendam

Jumat, 5 November 2021 05:03 WIB
Penulis: Deodatus Kresna Murti Bayu Aji | Editor: Juni Adi
 Copyright:

INDOSPORT.COM - Berikut hasil pertandingan matchday keempat Grup C ajang UEFA Conference League musim 2021-2022 antara tuan rumah AS Roma vs Bodo/Glimt.

Pertandingan UEFA Conference League antara AS Roma vs Bodo/Glimt baru saja selesai tersaji di Stadio Olimpico pada Jumat (05/11/21) dini hari WIB.

Bermain di kandang sendiri, AS Roma gagal balas dendam atas wakil Norwegia setelah ditahan imbang dengan skor 2-2. Dua gol I Giallorossi dicetak oleh Stephan El Shaarawy dan Roger Ibanez.

Kemudian dua gol Bodo/Glimt lahir dari Ola Solbakken dan Erik Botheim. Hasil imbang ini membuat pasukan Jose Mourinho tertahan di posisi dua klasemen Grup C dan masih tertinggal selisih satu poin dari Bodo/Glimt.

Jalannya Pertandingan:

Mengandalkan Tammy Abraham sebagai ujung tombak, AS Roma langsung bermain menekan sejak menit awal. Mereka terus menguasai lini tengah dan sukses melalukan beberapa tembakan.

Akan tetapi, petaka justru menmpa AS Roma. Tim tamu mampu unggul lebih dulu pada menit ke-45 lewat gol dari Ola Solbakken hingga menutup laga babak pertama.

Seusai jeda, tuan rumah langsung menggempur pertahanan pasukan Kjetil Knutsen. Pada menit ke-54, Stephan El Shaarawy mampu membuat skor menjadi sama kuat 1-1.

Namun pil pahit kembali harus ditelan oleh pasukan Jose Mourinho karena Bodo/Glimt kembali unggul pada menit ke-65 lewat sepakan Erik Botheim.

Kembali tertinggal membuat AS Roma terus menerus melakukan tekanan. Bahkan mereka tercatat melakukan 15 kali tembakan hingga memasuki menit ke-70.

Akhirnya perjuangan tuan rumah membuahkan hasil. Pada menit ke-80, gol dari Roger Ibanez sukses menyelamatkan muka AS Roma dari kekalahan.