INDOSPORT.COM – Melihat tiga pemain Bournemouth yang berpotensi dibawa Eddie Howe ke Newcastle United usai resmi ditunjuk sebagai pelatih musim ini. Siapa sajakah mereka?
Newcastle United akhirnya mendapatkan pelatih baru usai resmi menunjuk eks nakhoda Bournemouth, Eddie Howe, yang sempat dikaitkan dengan Aston Villa.
Kabar gembira datang dari Newcastle United. Setelah sempat ditolak sejumlah pelatih papan atas, The Magpies akhirnya mendapatkan juru taktik baru. Sosok yang akan memimpin Callum Wilson dkk adalah Eddie Howe.
Dilansir Mirror, mantan pelatih Bournemouth itu diikat kontrak berdurasi 2,5 tahun hingga Juni 2024 oleh Newcastle United.
Eddie Howe sendiri meninggalkan The Cherries pada musim panas tahun lalu usai gagal menyelamatkan tim tersebut dari degradasi ke divisi Championship.
Namun, sebelumnya ia menorehkan prestasi apik dengan membawa Bournemouth naik dari League 2 ke kasta teratas Liga Inggris dan bertahan di divisi teratas selama 5 musim.
Howe menghadapi tugas berat untuk membangkitkan Newcastle. Meski kini berstatus tim kaya raya, The Magpies terpuruk di posisi 19 klasemen sementara Liga Inggris dan menjadi satu-satunya tim yang belum meraih kemenangan dalam 11 laga yang sudah berjalan.
Menghadapi misi sulit tersebut, Eddie Howe kemungkinan membutuhkan beberapa pemain untuk bisa membantunya meraih kemenangan di Newcastle United.
Berikut INDOSPORT coba merangkum serta mengulas, tiga pemain Bournemouth eks anak asuh Eddie Howe yang bisa dibawah ke St James' Park pada bursa transfer mendatang:
Steve Cook
Nama pertama adalah Steve Cook, bek berusia 30 tahun ini bisa dibilang sebagai orang kepercayaan Eddie Howe untuk mengawal lini pertahanan Bournemouth.
Terbukit, Steve Cook telah tampil sebanyak 302 pertandingan dengan torehan 21 gol dan 9 assists semua ajang buat Bournemouth saat dilatih Eddie Howe.
Jumlah tersebut membuat Steve Cook jadi pemain dengan menit bermain terbanyak sepanjang karier kepelatihan Eddie Howe.
Melihat rapor pertahanan Newcastle United musim ini yang sudah kebobolan 24 kali, mendatangkan Steve Cook mungkin bisa jadi jawaban atas rapuhnya lini belakang The Magpies.