Sempat Viral Tolak Timnas, Bek Naturalisasi Malaysia Siap Tampil di Piala AFF 2020
Indonesia sebagai lawan di matchday kelima tentunya harus waspada ekstra. Terutama apabila mengingat duel panas yang akan tersaji di Bishan Stadium tersebut berpeluang menjadi partai penentu kelolosan ke fase gugur.
Dari 97 kali duel melawan sang rival terberat, Tim Garuda masih unggul dalam jumlah kemenangan dengan 39 berbanding 37 namun sama sekali tidak bisa jemawa.
Terakhir kali timnas Indonesia bisa menundukkan Negeri Jiran di ajang kompetitif adalah pada leg kedua final Piala AFF 2010 dengan skor tipis 2-1.
Untuk itu persiapan yang lebih matang harus digodok Shin Tae-yong selaku pelatih kepala Indonesia saat ini demi mematikan pergerakan Cool.
Bukan tugas mudah terutama mengingat eks Belgia U-21 tersebut sedang konsisten di Eropa dengan 19 penampilan di semua ajang untuk Midtjylland.