Bursa Transfer

Rekap Rumor Transfer: AC Milan Boyong Pemain Serie D, AS Roma Dekati Eks Rossoneri

Selasa, 16 November 2021 07:05 WIB
Editor: Yosef Bayu Anangga
© (Photo by Emilio Andreoli/Getty Images)
Diogo Dalot saat  masih membela AC Milan Copyright: © (Photo by Emilio Andreoli/Getty Images)
Diogo Dalot saat masih membela AC Milan
Rekap Transfer Klub-klub Eropa

AS Roma

AS Roma kini makin dekat mendapatkan bek yang menjadi idaman Jose Mourinho, Diogo Dalot. Roma disebut telah mengajukan proposal kepada MU untuk meminjamnya Januari nanti, disertai opsi pembelian permanen sebesar 15 juta euro.

Diogo Dalot dinilai bisa menjadi opsi tepat untuk melapis Rick Karsdorp. Ia sudah berpengalaman tampil di Liga Italia setelah dipinjamkan MU ke AC Milan musim lalu. Ia juga punya kedekatan dengan Mourinho karena Mourinho-lah yang mendatangkannya ke Manchester United.

Inter Milan

Inter Milan dikabarkan membidik dua pemain sekaligus dari Torino, yakni penyerang Andrea Belotti dan bek Wilfried Singo. Seperti diketahui, kontrak Belotti bersama Torino akan habis akhir musim ini.

Di sisi lain, Inter Milan disebut harus menyiapkan dana 20 juta euro jika ingin memboyong Wilfried Singo. Selain Inter, Singo kabarnya juga menjadi incaran AC Milan.

Juventus

Juventus disebut berniat memboyong bintang Napoli yang kontraknya akan habis akhir musim ini. Namun, sosok yang dimaksud bukanlah Lorenzo Insigne melainkan kiper David Ospina.

Ospina dinilai akan menjadi pelapis sekaligus pesaing yang apik untuk Szczesny. Meskipun telah berusia 33 tahun, kiper berpaspor Kolombia itu diakui merupakan salah satu yang terbaik di Liga Italia saat ini.

Barcelona

Klub raksasa asal Catalan, Barcelona siap mendatangkan striker Borussia Dortmund, Erling Haaland jika berhasil mendapatkan sponsor baru untuk menggantikan Rakuten yang kotraknya segera berakhir.

Sejauh ini, sudah ada 2 calon sponsor baru yang siap menggelontorkan dana 70 juta euro serta 100 juta euro per tahun. Dana itulah yang nantinya akan digunakan Barcelona untuk memboyong Haaland.