INDOSPORT.COM - Luis Enrique memberi komentar menohok saat namanya diusulkan megabintang Cristiano Ronaldo untuk membesut Raksasa Liga Inggris, Manchester United.
Gosip Luis Enrique merapat ke Old Trafford memang bukan barang baru. Bahkan saat Ole Gunnar Solskjaer masih menukangi The Reds Devils namanya sudah berembus kencang.
Ia bersama Brendan Rodgers, Erik Ten Hag, Ralf Rangnick hingga Zinedine Zidane disebut-sebut jadi kandidat terkuat untuk menggantikan Ole.
Nama eks Barcelona tersebut kian memanas setelah Ole resmi dipecat Setan Merah. Terlebih baru-baru ini Cristiano Ronaldo dilaporkan mengusulkan Enrique untuk membesutnya.
Ronaldo rupanya lebih menyukai Enrique ketimbang kandidat lain seperti Brendan Rodgers, Erik Ten Hag, Ralf Rangnick hingga Zinedine Zidane.
Hanya berselang setelah Enrique kembali dikaitkan dengan Manchester United untuk kedua kalinya, ia pun buka suara. Tak disangka, Enrique memberi komentar menohok menanggapi rumor tersebut.