INDOSPORT.COM – Sukses mengantarkan Manchester United meraih kemenangan atas Villarreal di Liga Champions 2021/22, Michael Carrick diketahui memecahkan rekor berusia 90 tahun.
Carrick memimpin Manchester United di laga ke-5 Liga Champions 2021/22 kontra Villarreal, Rabu (24/11/21). Menggantikan sementara posisi Ole Gunnar Solskjaer yang dipecat beberapa waktu lalu.
Dalam laga debutnya bersama Manchester United, Carrick langsung mengantarkan kemenangan penting untuk Setan Merah di Liga Champions 2021/22.
Manchester United secara istimewa sukses menaklukkan Villarreal dua gol tak berbalas pada laga ke-5 Liga Champions 2021/22 di El Madrigal.
Kemenangan Manchester United atas Villarreal tersebut terasa makin manis bagi Carrick. Pasalnya eks asisten Solskjaer ini diketahui berhasil memecahkan rekor yang telah berusia 90 tahun.
Dilansir dari OptaJoe, Carrick diketahui berhasil menjadi pelatih Inggris pertama yang mencatatkan kemenangan di laga debutnya untuk Manchester United sejak Walter Crickmer pada November 1931 silam.
1 - Michael Carrick is the first English manager to win his first game in charge of Manchester United (excluding second spells) since Walter Crickmer in November 1931. Red. pic.twitter.com/4EBG6rG4Hf
— OptaJoe (@OptaJoe) November 23, 2021
Tak hanya memecahkan rekor berusia 90 tahun. Hasil racikan Carrick yang berbuah kemenangan atas Villarreal itu juga memastikan laju Manchester United ke babak 16 besar Liga Champions 2021/22.