INDOSPORT.COM - Winger Timnas Indonesia, Irfan Jaya tampil bagus saat uji coba lawan Myanmar, Kamis (25/11/21) di Turki. Dia turut menyumbang satu gol dalam kemenangan 4-1 skuat Garuda.
Irfan Jaya mencetak gol pada menit ke-15 atau gol kedua bagi Timnas Indonesia. Pemain milik PSS Sleman itu bermain 66 menit dan pergerakannya sangat merepotkan sisi kiri pertahanan Myanmar.
“Alhamdulillah sangat senang kami mampu meraih kemenangan di laga ini. Ini berkat kerja keras dan kekompakan seluruh pemain," kata Irfan Jaya usai laga semalam.
"Namun, kami akui masih ada kekurangan dalam tim, dan itu harus kami perbaiki,” imbuhnya.
Kemenangan atas Myanmar sangat penting, sebagai motivasi untuk tampil di Piala AFF 2020 di Singapura pada bulan Desember nanti. Irfan Jaya berharap turut dibawa serta ke turnamen dua tahunan itu.
"Saat ini tim telah berkembang semakin oke. Fisik dan finishing juga makin meningkat, terbukti empat gol tercipta di laga ini. Gol saya tadi memotivasi agar di ajang Piala AFF 2020 dapat meraih hasil terbaik," tuturnya.