4.9K
Liga Indonesia
Rans Cilegon dan Persekat Rebutan Tiket 8 Besar Liga 2, Dewa United Pantang Main Mata
© Dewa United
Skuat Terbaik
Bahkan Kas Hartadi pun memastikan akan menurunkan pemain terbaiknya di laga besok. Dia hanya akan memarkir pemain yang memang tidak bisa bermain karena akumulasi kartu kuning.
“Dewa United FC akan tetap full team tetapi ada beberapa pemain yang terkena akumulasi jadi tidak bisa bermain,” tambah Kas Hartadi.
Seperti diketahui, Persekat Tegal yang saat ini menghuni posisi ketiga dalam klasemen sementara Grup B Liga 2 2021 dengan mengemas 17 poin.
Persekat membutuhkan poin penuh untuk dapat melanggeng ke babak 8 besar, karena Rans Cilegon FC berada di posisi kedua klasemen sementara Grupp B Liga 2 2021 dengan poin yang sama.