INDOSPORT.COM - Bintang Timnas Indonesia, Egy Maulana Vikri baru saja membukukan brace bagi FK Senica. Yang lebih spesial lagi, ia sukses memperdaya kiper Slovakia yang mentas di play-off Piala Dunia 2022.
Egy Maulana Vikri kian menunjukkan penampilan apik dalam perjalanan kariernya di Eropa. Perlahan tapi pasti, pemain berusia 21 tahun tersebut makin nyetel dengan FK Senica.
Bagaimana tidak, usai mencetak gol perdana, tak berselang lama Egy langsung menggenapi torehan golnya kala timnya bersua MSK Zilina pada Rabu (01/12/21).
Tak tanggung-tanggung, dalam dalam laga yang berakhir dengan kedudukan 2-2 tersebut, Egy menyumbang 2 gol sekaligus alias terlibat di semua gol FK Senica.
Gol pertama Egy dilesatkan pada menit ke-16 dan menit ke-67. Bahkan di pertandingan tersebut Egy nyaris melesatkan hattick andai sepakannya tak diredam oleh kiper tim tamu.
Dengan kontribusi Egy, kini FK Senica bercokol di papan kesembilan dengan raihan 15 angka hasil dari 16 pertandingan. Selain itu, brace Egy juga punya dampak lain.
Pasalnya, Egy mecetak gol ke gawang kiper Timnas Slovakia yang mentas di play-off Piala Dunia 2022. Artinya, ia membukukan gol ke gawang kiper yang notabene bukan sembarang kiper.