Liga Indonesia

Prediksi Pertandingan Liga 1 2021 PS Sleman vs Persipura: Duel Tim Inkonsisten

Senin, 6 Desember 2021 14:43 WIB
Editor: Juni Adi
© INDOSPORT
PSS Sleman vs Persipura Jayapura Copyright: © INDOSPORT
PSS Sleman vs Persipura Jayapura

INDOSPORT.COM - Duel seru tersaji di laga lanjutan Liga 1 2021-2022 pekan ke-16 antara PSS Sleman vs Persipura Jayapura di Stadion Manahan, Solo, pada Selasa (07/12/21).

Kedua tim yang sejauh ini tampil inkonsisten itu sama-sama berambisi meraih kemenangan dengan misi berbeda. PSS ingin mengamankan tiga poin untuk mendongkrak posisi mereka ke papan tengah.

Sedangkan Persipura, ingin merebut tiga poin agar mereka bisa keluar dari kubangan degradasi. 

Saat ini PSS Sleman bertengger di urutan ke-11 dengan koleksi 19 poin hasil dari 5 kali menang, 4 kali imbang dan 6 kali menelan kekalahan. 

Sementara Persipura, masih terjerebab di posisi ke-17 atau dua terbawah dengan koleksi 9 poin dari 15 pertandingan (2 menang, 3 imbang, 10 kalah).

Dalam duel nanti PSS sedikit lebih diunggulkan mengingat mereka mempunyai catatan yang apik acap kali bertemu dengan Mutiara Hitam.

Dalam lima pertemuan terakhir, PSS mampu memenangkan 1 pertandingan dari total 5 pertandingan yang berakhir imbang 4 pertandingan lainnya.

Itu artinya, Persipura wajib mewaspadai pernampilan PSS. Apalagi mereka juga tengah dalam kondisi tim yang kuang baik, sehingga tidak bisa keluar dari performa buruk musim ini.