Liga Indonesia

Liga 1: Setelah Geoffrey Castillion, Persib Resmi Lepas Wander Luiz

Kamis, 16 Desember 2021 09:56 WIB
Kontributor: Arif Rahman | Editor: Nugrahenny Putri Untari
© Arif Rahman/Indosport
Klub Liga 1, Persib Bandung, resmi lepas Wander Luiz. Copyright: © Arif Rahman/Indosport
Klub Liga 1, Persib Bandung, resmi lepas Wander Luiz.

INDOSPORT.COM - Persib kembali melepas pemain asingnya, setelah mengarungi putaran pertama kompetisi Liga 1 2021-2022, kali ini giliran Wander Luiz yang dilepas Maung Bandung.

Kepastian dilepasnya Wander Luiz diumumkan melalui akun media sosial tim Persib, salah satunya instagram, Kamis (16/12/21). Dalam unggahannya, Maung Bandung menyampaikan terima kasih kepada pemain asal Brasil tersebut.

Selain itu, Persib mendoakan agar pemain berusia 29 tahun tersebut sukses dalam kariernya sebagai pemain sepak bola profesional.

"Hatur nuhun Wander Luiz. Now we take different paths, good luck on your next journey," tulisnya.

 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 

A post shared by PERSIB (@persib)

Wander Luiz sebelumnya bergabung dengan skuat Maung Bandung pada musim 2020, di kompetisi Liga 1 2020 dia berhasil mencetak enam gol dalam tiga pertandingan. Namun, kompetisi dihentikan lantaran pandemi Covid-19.

Saat kompetisi Liga 1 2021-2022 digelar, Wander Luiz kembali menjadi pilihan utama di lini depan skuat Maung Bandung. Hanya saja, penampilan lini dengan Persib dinilai tidak maksimal, pasalnya cukup sedikit gol yang tercipta dari striker.

Wander Luiz sendiri dari 17 pertandingan yang dilakoni pada putaran pertama, hanya mampu mencetak enam gol. Sedangkan Geoffrey Castillion, hanya mengoleksi tiga gol dari 13 pertandingan.