Bola Internasional

Piala AFF: Timnas Indonesia Main Bertahan, Begini Respons Pelatih Vietnam

Kamis, 16 Desember 2021 08:35 WIB
Penulis: Petrus Manus Da' Yerimon | Editor: Subhan Wirawan
© Bongda24h.vn
Pelatih Timnas Vietnam, Park Hang-seo. Copyright: © Bongda24h.vn
Pelatih Timnas Vietnam, Park Hang-seo.

INDOSPORT.COM - Laga Timnas Indonesia vs Vietnam di Grup B Piala AFF 2020 pada Rabu (15/12/21) berakhir imbang 0-0. Pertandingan yang berlangsung di Bishan Stadium, Singapura, tersebut tampaknya tidak memuaskan pelatih Vietnam, Park Hang-seo.

Park Hang-seo tak mau berbicara banyak soal pertahanan berlapis yang diterapkan Indonesia, hingga membuat Vietnam kesulitan. Dia fokus pada permainan timnya yang dinilai sudah tampil cukup baik.

"Kami tidak berbicara soal teknikal lawan, kami hanya fokus pada permainan sendiri," bukanya.

"Di babak pertama, saya pikir pemain saya mereka main bagus, tetapi mereka tidak bisa menghasilkan gol," lanjut Park Hang-seo.

Berdasarkan catatan statistik AFF, Vietnam melakukan 21 kali percobaan tapi hanya satu yang on target ke gawang Indonesia. 

The Golden Star juga menguasai 69 penguasaan bola dengan akurasi passing 88 persen.

Selain itu, sengitnya pertandingan penyisihan Grup B Piala AFF 2020 antara Vietnam dan Timnas Indonesia semalam, sampai membuat salah satu pemain lawan menjadi korban.

Adalah striker Vietnam, Nguyen Chong Phuong yang tak bisa lanjutkan pertandingan di awal babak kedua akibat mengalami cedera.

Akan tetapi, sampai saat ini belum diketahui seberapa serius cedera yang dialami pemilik nomor punggung 10 tersebut.