INDOSPORT.COM - Pesepakbola cantik Sabreena Dressler menjadi salah satu pemain yang dicoret dari training center (TC) Timnas Putri Indonesia.
Keputusan tersebut diumumkan pada pekan kedua TC Timnas Putri Indonesia, oleh PSSI melalui website resmi mereka, Senin (20/12/21).
PSSI menyatakan ada 5 pemain yang dicoret pada TC Timnas Putri Indonesia. Selain Sabreena Dressler, pemain yang dicoret adalah Sasi Kirana, Ayu Lidya, Erika Indah Wulandari, dan Shintia Monika.
Adapun alasan mengapa Sabreena Dressler dan 4 pemain lainnya dicoret dari TC Timnas Putri Indonesia. Menurut pelatih kepala Timnas Putri, Rudy Eka Priyambada, ada 2 faktor yang jadi penyebabnya.
Pertama dari segi kemampuan kurang bersaing. Kedua, tidak bisa menerapkan skema taktik serta strategi yang diinginkan tim pelatih.
"Hari ini kami tim pelatih memutuskan untuk memulangkan beberapa pemain ke daerah masing-masing," ungkap Rudy dikutip dari situs resmi PSSI.
"Kami sudah melihat peforma, mengevalusi kemampuan para pemain ini, dan mempertimbangkan dengan matang untuk mencoret mereka dari TC kali ini," sambungnya.
TC Timnas Putri Indonesia yang digelar sejak 12 Desember lalu itu dilakukan untuk menyeleksi tim utama di ajang Piala Asia Wanita.
"TC yang kami lakukan ini sekaligus menyeleksi para pemain yang sekiranya pantas dan bisa tampil di Piala Asia Wanita bulan depan," kata Rudy.
"Jika mereka tidak memenuhi standarisasi yang diinginkan mulai dari segi fisik, teknik, skill hingga kemampuan untuk keluar dari tekanan lawan, maka mereka akan dipulangkan," pungkasnya.