Liga Indonesia

Bersih Tanpa Noda Kekalahan, Klub Legendaris Bandung Layak Juara Liga 3 Jabar?

Selasa, 21 Desember 2021 06:35 WIB
Editor: Indra Citra Sena
 Copyright:
Bandung United

Kesuksesan Persikab Kab. Bandung menjejak final Liga 3 2021 zona Jawa Barat diiringi catatan mentereng. Mereka hampir selalu menang sedari fase grup hingga semifinal tanpa sekali pun merasakan kekalahan.

Ada pun perinciannya adalah mencukur Persigar Garut (9-1), Perses Sumedang (4-1), Persima Majalengka (5-1), Citra Kabo (2-1), dan Persitas Tasikmalaya (3-0) di fase grup.

Memasuki babak 8 besar, Persikab meraih kemenangan atas Bandung United (2-1) dan PSGC Ciamis (5-1), plus sekali imbang melawan Citra Kabo (0-0). Terakhir di semifinal menyingkirkan Persikasi Kab. Bekasi (2-1). 

Di final, Persikab akan kembali berjumpa klub satelit Persib, Bandung United, yang notabene pernah mereka kalahkan di babak 8 besar lalu dengan skor tipis 2-1, Kamis (15/12/21). Laga penentuan juara itu berlangsung di Stadion Si Jalak Harupat, Rabu (23/12/21). 

Bandung United diketahui mendulang hasil manis di semifinal. Kemenangan tipis 2-1 atas PCB Persipasi sudah lebih dari cukup untuk mengantarkan klub satelit Persib ini ke final Liga 3 2021 zona Jawa Barat.