INDOSPORT.COM - Agen Philippe Coutinho dikabarkan terbang ke Kota London untuk mengatur kepergian kliennya dari Barcelona. Klub mana yang bakal jadi pelabuhan baru Coutinho? Arsenal atau Tottenham Hotspur?
Philippe Coutinho memang hampir pasti bakal meninggalkan Blaugrana paruh musim nanti. Ia bersama pemain lain seperti Luuk de Jong dan Samuel Umtiti disebut-sebut masuk dalam agenda cuci gudang Barcelona.
Managemen Barcelona tampaknya sudah habis kesabaran menunggu sentuhan terbaik pemain berusia 29 tahun itu. Pasalnya, sejak diboyong dari Anfield, Coutinho sulit memaku posisinya.
Alih-alih langsung nyetel dengan permainan Tim Catalan, Coutinho kesulitan menembus skuat utama Barcelona. Setiap rezim kepelatihan Barcelona, mulai dari Ernesto Valverde, Quique Setien, hingga Ronald Koeman nama Coutinho selalu jadi pilihan kesekian.
Kondisi tersebut berlanjut di era Xavi Hernandez. Tak ayal, jika Xavi lebih memprioritaskan pemain anyar ketimbang mempercayai Countinho.
Sadar masa depannya di Camp Nou kian suram, Countiho langsung mengutus agennya untuk mencari pelabuhan baru. Saat ini, agen Coutinho bertolak ke Inggris untuk mengatur keberangkatan eks Inter Milan tersebut ke salah satu klub di Kota London.