Liga Inggris

Hasil Pertandingan Liga Inggris Chelsea vs Brighton: The Blues Terpeleset

Kamis, 30 Desember 2021 04:26 WIB
Editor: Zulfikar Pamungkas Indrawijaya
© REUTERS/Tony Obrien
Aksi Christian Pulisic di laga Chelsea vs Brighton, Kamis (30/12/21). Copyright: © REUTERS/Tony Obrien
Aksi Christian Pulisic di laga Chelsea vs Brighton, Kamis (30/12/21).
Babak Kedua

Di babak kedua, Brighton langsung mengambil alih kendali permainan. Serangan bertubi-tubi terus dilancarkan tim tamu ke arah pertahanan Chelsea.

Sederet peluang pun mampu didapatkan Brighton. Namun Mendy dan barisan pertahanan Chelsea tampil cekatan dengan menghadang setiap serangan dengan baik.

Memasuki menit ke-65, Brighton kembali mendominasi permainan dan membuat Chelsea harus total bertahan sepanjang 20 menit babak kedua ini.

Namun buruknya penyelesaian akhir membuat Brighton selalu gagal mencetak gol untuk menyamakan kedudukan atas Chelsea.

Di 20 menit terakhir waktu normal, Chelsea mulai keluar untuk melakukan tekanan. Hanya saja minimnya kreasi dan buruknya pengambilan keputusan membuat serangan ini tak berarti apa-apa.

Memasuki 10 menit terakhir waktu normal, Chelsea mulai meningkatkan intensitas serangan untuk mengimbangi tekanan yang dilancarkan Brighton.

Di menit akhir waktu normal, Brighton mampu mendapat gol penyama kedudukan. Adalah Danny Welbeck yang berhasil mencetak gol untuk tim tamu.

Welbeck berhasil mencetak gol memanfaatkan umpan lambung Marc Cucurella. Dengan tandukannya, ia mampu merobek jala Chelsea. Skor menjadi 1-1.

Skor 1-1 pun lantas mengakhiri laga Chelsea vs Brighton. The Blues harus menerima kembali terpeleset di kancah Liga Inggris 2021/22.

Susunan Pemain:

Chelsea (4-2-3-1):

Mendy; Azpilicueta, Christensen, Rudiger, Reece James; Kovacic, Jorginho; Hudson-Odoi; Mount, Pulisic; Lukaku

Brighton (5-4-1):

Sanchez; March, Cucurella, Burn, Veltman, Lamptey; Bissouma, Lallana, Moder, Mac Allister; Maupay