Hasil Garuda Select vs Walsall U-18: Menang Lagi, Indonesia Borong 3 Gol
Dengan line up tersebut, skuat Garuda Select 4 mampu menahan imbang Walsall FC U-18 dengan skor 0-0 di babak pertama.
Permainan tim Inggris mulai terbaca. Alhasil di babak kedua, Garuda Select 4 langsung tampil menekan. Hokky Caraka mencetak brace atau dua gol pada menit ke-63 dan 67.
Tak sampai di sana, pemain pengganti yang masuk di babak kedua, Krisna Sulistya, yang juga merupakan pemain termuda di Garuda Select saat ini, juga ikut membukukan gol.
Memanfaatkan umpan lambung dari sisi tengah, Krisna Sulistya yang mendapatkan positioning yang bagus, langsung mencetak gol indah ke gawang Walsall pada menit ke-83.
Gol tersebut jadi penutup pertandingan, sehingga skuat Garuda Select 4 dipastikan meraih kemenangan mutlak 3-0 atas tim sepak bola asal Inggris, Walsall FC U-18.