INDOSPORT.COM – Arsenal mendapat predikat tim terkotor sepanjang sejarah Liga Inggris usai tumbang dari Manchester City, Sabtu (01/01/22).
Dalam laga yang berlangsung di Emirates Stadium itu, Arsenal harus menelan kekalahan 1-2 dari sang pemuncak klasemen sementara Liga Inggris.
Arsenal sempat unggul 1-0 di lewat gol Bukayo Saka di menit ke-31. Gol ini pun tetap bertahan hingga turun minum.
Di babak kedua, Man City mendapat hadiah penalti yang mampu dieksekusi oleh Riyad Mahrez. Kedudukan sama ini pun diperparah dengan diusirnya Gabriel Magalhaes akibat menerima kartu kuning kedua.
Di menit akhir, Rodrigo berhasil mencatatkan namanya di papan skor dan membuat Manchester City meraih tiga poin dalam lawatannya ke markas Arsenal.
Di balik kekalahan ini, Arsenal harus menerima dicap sebagai tim terkotor sepanjang sejarah Liga Inggris usai Gabriel dikartu merah wasit.
Pasalnya, kartu merah Gabriel itu menjadi kartu merah ke-100 Arsenal di Liga Inggris yang bergulir sejak tahun 1992 silam. The Gunners menjadi tim pertama yang mencapai jumlah tersebut.
🔴Arsenal are the first team in @premierleague history to recieve 100 red cards
— Sky Sports Statto (@SkySportsStatto) January 1, 2022
100 - Arsenal
99 - Everton
89 - Newcastle
Di posisi kedua ada Everton dengan 99 kartu merah dan disusul Newcastle United di posisi ketiga dengan total 89 kartu merah.
Torehan ini pun mencoreng wajah Arsenal yang saat ini tengah naik daun karena perlahan mampu menyodok dan mengancam papan atas Liga Inggris 2021/22.