7.1K
Bursa Transfer
Butuh Striker 'Pembunuh', Manchester United Siap Tebus Murah Wonderkid Argentina
Julian Alvares, Calon Striker Mematikan di Masa Depan
Alvarez sendiri dianggap sebagai striker bertalenta setelah memenangkan tiga gelar kejuaraan di tahun 2021. Dia mencetak 26 gol dan 17 assist sepanjang tahun lalu membuat minat padanya semakin tinggi.
Bukan hanya itu saja, Alvarez juga ikut merasakan kesuksesan di panggung internasional saat dia membantu Timnas Argentina memenangkan Copa America.
Catatan apik Alvarez ini membuat Man United tertarik. Terlebih, kepergian Edinson Cavani dan Anthony Martial semakin di depan mata sehingga Man United butuh talenta muda guna memperkuat lini serangan mereka.
Alavarez sendiri diyakini bakal cocok bermain di bawah asuhan Rald Rangnick yang terkenal dengan gaya permainan dinamis dan enerjik.