INDOSPORT.COM - Berikut adalah prediksi pertandingan Liga Italia pekan ke-21, yang mempertemukan Napoli vs Sampdoria, Minggu (09/01/22) di Stadion San Paolo.
Laga ini boleh dikatakan tidak berimbang, sebab Napoli sedang berada di atas angin, menghuni peringkat ketiga alias papan atas klasemen sementara Liga Italia 2021-22.
Sementara Sampdoria terjerumus di papan bawah klasemen, lantaran hanya meraih lima kemenangan dan lima hasil imbang dari total 20 laga Liga Italia yang sudah berjalan.
Secara head-to-head, Sampdoria belum pernah menang dari Napoli dalam enam pertemuan. Terakhir kali Blucerchiati bisa menang pada 2 September 2018 silam.
Apalagi kali ini Napoli bermain di kandang sendiri, dan berambisi meraih poin setelah dua laga terakhir gagal mendapatkan poin penuh. Sehingga, Partinopei akan totalitas.
Meski ada beban moral bagi Napoli yang harus kehilangan pelatih Luciano Spaletti karena terpapar Covid-19, tapi skuat bisa mengimbangi Juventus, ini modal yang baik.
Berbanding terbalik dengan Sampdoria yang kini berada di tangan pelatih Roberto D'Aversa, sampai kini belum menampilkan hasil maksimal di pentas Liga Italia 2021-22.
Blucerchiati telah kemasukan 37 gol dan baru melesakkan 28 gol musim ini. Era yang cukup berat untuk sekedar mencapai papan tengah atau sepuluh besar Serie A Italia.
Dari catatan itu, INDOSPORT memprediksi jika Napoli akan dengan mudah menguasai jalannya pertandingan, lantas membekuk Sampdoria di San Paolo, Minggu malam.