INDOSPORT.COM - Manajer interim Manchester United, Ralf Rangnick, mengakui jika salah satu tantangan dalam pekerjaannya saat ini adalah membuat para pemain merasa bahagia. Mengingat tidak semua penggawa Setan Merah bisa tampil di Liga Inggris tiap pekan, maka tugas tersebut terasa kian sulit.
Kedatangan Rangnick ke Old Trafford sempat membawa optimisme baru usai penurunan di pengujung masa bakti Ole Gunnar Solskjaer. Akan tetapi, belakangan ini keraguan justru menghampiri.
Juru taktik asal Jerman tersebut dianggap masih belum bisa mengimplementasikan filosofinya pada Cristiano Ronaldo dan kolega. Rangnick juga urung menemukan skema yang pas demi mengakomodasi Donny van de Beek atau pun Jesee Lingard yang masih minim menit bermain.
Rangnick sendiri masih mengaku santai dalam menghadapi problem ini. Sebuah hal biasa bagi seorang manajer untuk dihadapkan pada masalah harmoni di ruang ganti.
"Manchester United bukan satu-satunya klub yang harus membuat pemain mereka bahagia. Terutama saat tim berisi banyak pemain. Setiap laga ada belasan pemain yang tidak bisa masuk ke dalam skuat," ungkap Rangnick pada situs resmi klubnya.
"Para pemain memang sedang merasa tidak senang. Secara berkala aku mengatakan pada mereka jika ada alasan kenapa mereka belum bisa bermain namun tetap saja sulit untuk terus seperti itu,"
"Kami punya banyak sekali pemain dalam kondisi fit. Sebagian besar anggota tim siap tampil kecuali Paul Pogba (yang cedera)," tambah eks bos Schalke dan Hoffenheim tersebut.