INDOSPORT.COM – Mengenang Shiva N’Zigou, pemain termuda sepanjang masa Piala Afrika yang punya rahasia kelam, salah satunya adalah menumbalkan sang ibu demi karier.
Nama Shiva N’Zigou tercatat dalam tinta emas perjalanan Piala Afrika yang telah berlangsung sejak tahun 1957 silam hingga 2021 ini.
Pria yang kini berusia 43 tahun tersebut, tercatat sebagai pemain termuda sepanjang masa yang tampil di ajang dua tahunan itu.
Shiva N’Zigou tampil di Piala Afrika di usia 16 tahun 93 hari. Tak cukup sampai di situ, ia bahkan berhasil mencetak gol di laga debutnya di Piala Afrika 2000 saat Gabon tumbang 1-3 dari Afrika Selatan.
Dengan status itu, nama N’Zigou pun melonjak dan menjadi perbincangan di seluruh dunia. Sayangnya, perjalanan kariernya tak berjalan mulus.
Usai membela Nantes di Prancis, kariernya terus merosot. Bahkan beberapa rahasia kelam yang dimiliki N’Zigou terungkap ke publik.
Rahasia kelam itu lahir dari pengakuan Shiva N’Zigou. Termasuk menumbalkan sang ibu, apa saja rahasia kelam yang dimiliki si pemegang rekor Piala Afrika ini?