Liga Indonesia

Pemain Terbaik Liga 1 2021-2022 Pekan ke-18: Samsul Arif, Penjaga Martabat Pribumi

Selasa, 11 Januari 2022 12:03 WIB
Penulis: Bayu Wira Handyan | Editor: Isman Fadil
 Copyright:

INDOSPORT.COM – Striker gaek Persebaya Surabaya, Samsul Arif, dinobatkan sebagai Pemain Terbaik BRI Liga 1 2021-2022 pekan ke-18 versi INDOSPORT.

Hattrick yang ia cetak kala Persebaya Surabaya menghadapi Persikabo 1973 menjadi alasan utama di balik terpilihnya Samsul Arif sebagai Pemain Terbaik pekan ke-18 Liga 1 2021/22.

Samsul Arif berhasil mencetak hattrick dan mengantarkan Persebaya Surabaya memetik tiga poin penuh kala menghadapi Persikabo 1973 pada pekan ke-18 Liga 1 2021/22, Senin (10/01/22).

Tiga gol yang Samsul Arif cetak ke gawang Persikabo 1973 berhasil membuat Persebaya Surabaya menjalani sore yang indah di pulau Dewata.

Samsul Arif diketahui memborong tiga gol yang membuat Persebaya Surabaya meraih kemenangan atas Persikabo 1973 dengan skor tipis 2-3.

Tak hanya membuat Persebaya Surabaya full senyum, gelontoran trigol Samsul Arif juga menjadikan dirinya sebagai pribumi tersubur dengan enam gol. Bersanding dengan Irfan Jaya yang memiliki koleksi gol yang sama.

Mencetak hattrick sekaligus membawa Persebaya Surabaya meraih kemenangan atas Persikabo 1973, tak berlebihan rasanya jika INDOSPORT lantas menobatkan Samsul Arif sebagai Pemain Terbaik Liga 1 2021/22 pekan ke-18.