3.1K
Bola Internasional
PSG Tak Menyerah, Mbappe Bakal Dapatkan Gaji Lebih Tinggi dari Messi
© psg
PSG Siapkan Opsi Lain Demi Pertahankan Mbappe
Selain kontrak baru dengan gaji lebih tinggi dari Lionel Messi, PSG tidak kehabisan akal untuk meyakinkan Kylian Mbappe agar mau bertahan.
PSG juga dilaporkan sedang dalam pembicaraan dengan Franck Kessie dan Paul Pogba. Seperti yang sudah diketahui, dua pemain tersebut sedang berada dalam masa akhir kontrak mereka di klub masing-masing.
Franck Kessie dan Paul Pogba ingin direkrut oleh PSG agar bisa mendukung ketajaman trio lini depan yakni Mbappe, Messi dan Neymar.