Rekap Hasil Pertandingan Liga Inggris: Roda Nasib Duo Manchester
Ya, berkat gol tunggal Rashford di injury time, The Red Devils sukses menggusur posisi West Ham United yang sebelumnya menduduki ranking tersebut.
Kendati demikian, posisi Manchester United belum sepenuhnya aman. Pasalnya, Tottenham Hotspur yang dua strip dibawah Setan Merah masih menyimpan 3 pertandingan yang belum dimainkan.
Andai mampu menyapu bersih dengan 9 angka, The Lilywhites bakal otomatis melongsorkan Manchester United. Di samping Tottenham Hotspur, ancaman lain juga datang dari Arsenal.
The Gunners yang masih menyimpan 2 laga sisa lagi hanya berjarak 3 angka dari The Red Devils. Sudah barang tentu jika kedua laga berakhir dengan kemenangan, Manchester United bakal kembali diasapi Tim Meriam London.
Tak cuma di ketat di papan atas, persaingan di papan tengah juga terpantau makin panas usai Aston Villa mencatatkan kemenangan tipis kontra Everton.
Hasil tersebut membuat The Villans merangkak ke posisi ke-10. Sayang, nasib Aston Villa rawan tergusur mengingat jarak 4 tim dibawahnya hanya terpaut 1-3 angka saja.
Rekap Pertandingan Liga Inggris
Watford 0-3 Norwich City
Everton 0-1 Aston Villa
Brentford 1-2 Wolves
Leeds United 0-1 Newcastle United
Manchester United 1-0 West Ham United
Southampton 1-1 Manchester City