Liga Indonesia

Liga 1: Ditinggal Pelatih Asingnya Lagi, Bali United Tetap Waspadai Kekuatan Borneo FC

Senin, 24 Januari 2022 22:33 WIB
Kontributor: Nofik Lukman Hakim | Editor: Subhan Wirawan
© Nofik Lukman Hakim/INDOSPORT
Perayaan gol para pemain Bali United ke gawang Persita Tangerang. Foto: Nofik Lukman Hakim/INDOSPORT Copyright: © Nofik Lukman Hakim/INDOSPORT
Perayaan gol para pemain Bali United ke gawang Persita Tangerang. Foto: Nofik Lukman Hakim/INDOSPORT
Siap Kalahkan Borneo FC

Bali United bertekad untuk mengalahkan Borneo FC. Tiga poin diperlukan untuk terus bersaing dengan empat tim teratas di klasemen sementara Liga 1.

"Di putaran pertama kita seri dengan mereka dan cetak gol menit terakhir. Mudah-mudahan sekarang di putaran kedua kita bisa menang," tutur Teco.

Bali United akan menggelar latihan di Denpasar pada Selasa (25/1/22) sore. Latihan ini masih tak didampingi Teco yang menjalani karantina di Tangerang.