4 Kartu Merah Kiper Paling Brutal dan Kontroversial, Terbaru Ada Alisson Becker
Peristiwa kartu merah Alisson Becker ini pun bukan yang pertama kali terjadi pada penjaga gawang. Sepanjang sejarah, sejumlah kiper juga pernah terlibat insiden brutal yang membuat mereka terusir dari lapangan.
Hanya saja, untuk kasus Alisson, merupakan sebuah fenomena di mana seorang kiper mendapat dua kali kartu merah yang dianulir.
Nah, selain Alisson, berikut empat insiden brutal maupun kontroaversial yang membuat kiper diganjar kartu merah oleh wasit. Siapa saja?
Oliver Kahn
Jika mendengar nama yang satu ini, publik mungkin langsung mengingat sosok kiper gahar yang juga seorang legenda besar di sepak bola Jerman.
Sepanjang kariernya, Oliver Kahn pernah jadi buah bibir saat bermain untuk Bayern Munchen pada musim 2000-2001.
Saat itu, di sebuah laga kontra Hansa Rostock, ia ikut turun gunung membantu rekan-rekannya yang sedang berusaha menyamakan kedudukan. Akan tetapi, ia justru berbuat ulah kontroversial di depan gawang lawan.
Ia terlihat meninju bola untuk menciptakan gol ke gawang Hansa Rostock. Tidak ayal, wasit langsung memberinya hukuman kartu.
Esteban Alvarado
Selanjutnya, ada insiden brutal yang dilakukan Esteban Alvarado saat membela AZ Alkmaar, melawan Ajax, pada 2011. Ia terlihat menendang seorang penggemar mabuk yang menerobos masuk ke lapangan (pitch invader).
Buntutnya, Esteban Alvarado yang dilerai oleh para pemain dan petugas mendapat kartu merah oleh wasit. Tidak terima dengan keputusan itu, sang kiper pun terlihat mengamuk hingga membuat situasi memanas.
Rais M'Bolhi
Kejadian yang tidak kalah hebohnya dengan Esteban Alvarado adalah dikartumerahnya Rais M'Bolhi dalam sebuah laga CSKA Sofia and Levski Sofia.
Setelah menangkap bola yang ditendang salah satu pemain lawan, Rais M'Bolhi mendapat sebuah tendangan dari pemain Levski Sofia bernama Larsen Toure.
Karena tersulut amarah, Rais M'Bolhi kemudian memukul kepala Larsen Toure dari belakang dengan bola yang berujung kartu merah untuk dirinya.