Liga Italia

Derby Milan Terakhir, Franck Kessie Bakal Jadi Kartu AS Stefano Pioli

Jumat, 4 Februari 2022 22:15 WIB
Penulis: Ade Gusti | Editor:
© REUTERS/Daniele Mascolo/Alberto Lingria
Pertandingan antara Inter Milan vs AC Milan (Serie A Italia). Foto: REUTERS/Daniele Mascolo/Alberto Lingria Copyright: © REUTERS/Daniele Mascolo/Alberto Lingria
Pertandingan antara Inter Milan vs AC Milan (Serie A Italia). Foto: REUTERS/Daniele Mascolo/Alberto Lingria
Franck Kessie Pemain Penting AC Milan

Dengan demikian, Brahim Diaz baru bisa memulai pertandingan di bangku cadangan, sementara Sandro Tonali dan Ismael Bennacer akan menemani Kessie di lini tengah.

Kessie nantinya tak hanya membantu tim membangun serangan namun juga jadi pemain yap siap hentikan Marcelo Brozovic, pemain penting dalam serangan Inter.

Dengan hadirnya Kessie ini, Pioli tentunya berharap sang pemain bakal menjadi pembeda untuk AC Milan meraih kemenangan di laga Derby della Madoninna ini.

Milan butuh kemenengan guna memperkecil jarak dari Inter yang menguasai puncak klasemen Liga Italia. Milan mengoleksi 49 poin, terpaut empat angka dari Nerrazzuri.

Franck Kessie sendiri belum lama ini kembali dari tugasnya di Piala Afrika setelah timnas Pantai Gading yang dibelanya dikalahkan Mesir di babak 16 besar.

Mantan bintang Atalanta itu telah mengantongi lima gol dalam 21 penampilannya bersama AC Milan di semua kompetisi musim ini.