Liga Indonesia

Liga 1: Madura United vs Persela Lamongan Langgar Aturan, APPI Buka Suara

Minggu, 6 Februari 2022 13:31 WIB
Penulis: Martini | Editor: Isman Fadil
© PT LIB
Pertemuan antara PT LIB dengan Asosiasi Pemain Profesional Indonesia (APPI). Copyright: © PT LIB
Pertemuan antara PT LIB dengan Asosiasi Pemain Profesional Indonesia (APPI).
APPI: Mana Standar Keselamatan?

Melihat pertandingan Liga 1 antara Madura United vs Persela Lamongan yang seolah dipaksakan, APPI akhirnya buka suara.

APPI menyesalkan ada tim yang terpaksa bermain dengan 13 pemain saja, bahkan melanggar peraturan Pasal 52 nomor 7.

"Hal ini membuat seolah pertandingan dipaksakan dalam standar kesehatan dan keadaan yang tidak wajar, yang akan mengakibatkan munculnya masalah baru di kemudian hari," tertulis dalam rilis APPI.

"Meskipun telah ada kesepakatan antara kedua klub untuk melanjutkan pertandingan, namun ada hal paling utama yang perlu jadi perhatian adalah faktor keselamatan yang acuannya ialah standar keselamatan."

APPI sendiri dihuni oleh para pemain sepak bola profesional yang mayoritas bermain di Liga 1 2021-22. Andritany Ardhiyasa kini menjabat sebagai Presiden APPI 2022-25.