8.2K
Bola Internasional
Makin Dianggap Penting, Asnawi Diberi Nomor Punggung Baru di Ansan Greeners
© PSSI
Jadi Pemain Depan?
Setelah kedatangan pelatih baru di Ansan dalam diri Cho Min-kook menggantikan Kim Gil-sik, ada rencana untuk menempatkan Asnawi ke posisi yang lebih ofensif.
Juru taktik 58 tahun tersebut ingin melihat Asnawi terlibat dalam lebih banyak proses terciptanya gol dan bahkan bukan tidak mungkin menyulapnya menjadi penyerang.
Jika digodok dengan matang, transformasi posisi Asnawi Mangkualam akan menguntungkan banyak pihak. Terutama si pemain sendiri dan karier internasionalnya.
Pasalnya timnas Indonesia sebentar lagi akan kedatangan pemain keturunan, yakni Sandy Walsh, yang berposisi sebagai bek kanan. Jika punya posisi baru, Asnawi tidak perlu mencemaskan persaingan internal dengan sang kompatriot anyar.