Hasil Pertandingan Liga 1 Arema FC vs Madura United: 3 Poin Krusial untuk Singo Edan
Memasuki babak kedua, Madura United mencoba perbaiki performa mereka. Sejumlah kekurangan di babak pertama berhasil mereka tutupi di babak kedua.
Hasilnya Laskar Sapeh Kerrab mampu tampil atraktif di awal-awal babak kedua. Sebaliknya Arema FC masih bermain dengan irama yang tak berubah, sehingga laga berjalan dengan menarik.
Madura United menghadirkan ancaman pada menit ke-58. Renan Silva melepaskan tendangan keras, beruntung kiper Adilson Maringa masih bisa mementahkannya.
Tim tamu terus menekan Arema FC guna mencari gol penyeimbang. Akan tetapi penyelesaian akhir yang buruk membuat Madura United kerap gagal memanfaatkan peluang.
Menjelang laga berakhir, Slamet Nurcahyono mendapatkan peluang dengan melepaskan tendangan keras, tapi Maringa dapat mengamankan bola, sehingga skor 1-0 untuk keunggulan Arema tetap bertahan.