Liga Indonesia

Liga 1: Tunggu Hasil PCR Jelang Lawan Barito, Persija Belum Pikirkan Rotasi Pemain

Selasa, 22 Februari 2022 19:55 WIB
Penulis: Zainal Hasan | Editor: Herry Ibrahim
© Khairul Imam/Persija
Persija Jakarta dijadwalkan menghadapi Barito Putera dalam pekan ke-27 BRI Liga 1 2021-2022, Rabu (23/02/22). Copyright: © Khairul Imam/Persija
Persija Jakarta dijadwalkan menghadapi Barito Putera dalam pekan ke-27 BRI Liga 1 2021-2022, Rabu (23/02/22).

INDOSPORT.COM - Persija Jakarta belum bisa menentukan siapa saja pemain yang akan bermain saat menghadapi Barito Putera dalam lanjutan Liga 1 2021-2022. Mereka masih menunggu hasil Swab PCR para pemainnya.

Persija Jakarta dijadwalkan menghadapi Barito Putera dalam pekan ke-27 BRI Liga 1 2021-2022. Pasukan Macan Kemayoran meladeni perlawanan Laskar Antasari pada Rabu (23/02/22) besok di Stadion Kompyang Sujana, Bali.

Menghadapi Barito Putera Persija Jakarta memang belum bisa menentukan akan menurunkan pemain siapa saja untuk laga besok. Sebab memang Persija masih menunggu hasil PCR yang baru dilakukan pagi tadi.

Diketahui, Liga 1 musim ini berlangsung dalam situasi Pandemi Covid-19. Sehingga seluruh pemain wajib melakukan swab PCR satu hari menjelang pertandingan.

"Untuk rotasi susunan pemain di laga besok saya belum bisa memastikan," ucap asisten pelatih Persija Jakarta, Ferdiansyah.

"Sebab, memang masih menunggu hasil PCR semua pemain yang bisa bermain besok. Mudah-mudahan hasil PCR semua negatif dan semua bisa bermain di laga besok," tambah Ferdiansyah.