3.8K
Liga Indonesia
PS Siak Mantap Tapaki 16 Besar Liga 3 2021, Pelatih Chile: Vamos!
© Media PS Siak
Format 16 Besar
Sekadar mengingatkan, saat ini sudah ada 10 tim yang dipastikan lolos ke babak 16 besar Liga 3 2021, antara lain PS Siak, Deltras Sidoarjo, Mataram Utama, PSGC Ciamis, Putra Delta Sidoarjo, Persipa Pati, Karo United FC, Persidago Gorontalo, Farmel FC, dan Gresik United.
Ada pun format babak 16 besar nanti kembali memakai sistem grup seperti dua fase sebelumnya. Drawing kabarnya akan dilakukan dalam waktu dekat.
"Nanti babak 16 besar dibagi empat grup, tapi tuan rumahnya belum ditentukan. Juara grup ke semifinal dan promosi Liga 2, runner-up otomatis promosi Liga 2. Tidak ada perempat final," pungkas Simon Elissetche.