4.2K
Liga Indonesia
Belitong FC Minta Maaf atas Pecahnya Kaca Stadion Benteng, tapi Sayangkan Pernyataan Persikota Terkait Rasisme
© Persikota
Belitong FC Tersingkir dari Liga 3 Nasional
Pertandingan terakhir grup Q babak 32 besar Liga 3 antara Persikota vs Belitong FC sendiri berakhir dengan skor kacamata alias imbang 0-0.
Kendati laga berlangsung panas dan keras, semua pemain dari kedua klub tetap bersalaman di akhir laga. Tidak ada insiden kekerasan atau intimidasi terhadap wasit ataupun sesama pemain.
Belitong FC dipastikan tidak lolos karena finis peringkat ketiga. Sementara Persikota melaju ke babak 16 besar Liga 3 2021, menemani Persikab Bandung yang jadi juara Grup Q setelah menang 3-0 atas Persikutim.