Kecewa Ditahan Persela, Gelandang Naturalisasi Persib Salahkan Kondisi Lapangan
Pemain yang menggunakan nomor punggung 10 ini menuturkan ada beberapa kekurangan dari skuat Maung Bandung pada pertandingan tersebut, sehingga tim kebanggaan Bobotoh ini hanya mampu meraih satu poin.
Kekurangan pada pertandingan tersebut menurut Vizcarra menjadi bahan pembelajaran agar di pertandingan selanjutnya hal serupa tidak terulang kembali dan skuat Maung Bandung bisa tampil lebih baik lagi serta meraih hasil maksimal.
"Kita tadi mungkin sedikit kurang di lini depannya, mungkin terlalu terburu-buru kalau last passing. Tapi masih ada banyak pertandingan kita bisa belajar ya untuk ke depan," kata Esteban Vizcarra.
Sementara itu, setelah pertandingan lawan Persela Lamongan, Persib Bandung bakal melakoni pekan ke-28 kompetisi Liga 1 2021-2022 menghadapi Persija Jakarta di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, Selasa (01/03/22).