Pekan Pamungkas Liga 1 Berpotensi Digelar Bersamaan, PT LIB Siapkan Gelora Samudra
Bhayangkara FC ditahan imbang Persita Tangerang 2-2 dalam laga pekan ke-28 Liga 1 2021-2022, Selasa (1/3/22). Hasil itu membuat The Guardian tertinggal dari persaingan juara.
Bhayangkara FC dipastikan gagal memangkas jarak dengan Bali United yang berada di puncak klasemen sementara Liga 1 2021-2022, serta melewati Persib Bandung dan Arema FC di urutan kedua dan ketiga.
Bhayangkara FC sempat unggul 2-1 di babak pertama berkat dua gol sepak bebas Anderson Salles (15' dan 45+2'). Tapi, kelengahan di menit ke-68 berujung tembakan roket bek Persita, Edo Febriansyah.
Pelatih Bhayangkara FC, Paul Munster, mengakui timnya tak tampil secara optimal. Pasalnya, ada beberapa pemain penting yang tidak bisa merumput akibat kurang kondisi fit, mulai dari Adam Alis, Ezechiel N'Douassel, TM Ichsan, Hansamu Yama, hingga Lee Yoo-joon.
"Bukan hanya Adam dan Eze, ada juga Ichsan, Hansamu, Lee Yoo-joon yang belum fit. Mereka belum kembali ke kondisi terbaik,” kata Paul Munster dalam sesi jumpa pers pasca-laga.
"Situasi pertandingan seperti ini, dengan jeda waktu singkat membuat pelatih pasti akan melihat pemain mana yang siap. Pelatih cuma punya waktu sedikit untuk menentukan taktik," imbuhnya.