Liga Indonesia

Wasit Liga 1 Sering Buat Kontroversi, Joop Gall Minta Skuat PSM Lakukan Hal Ini

Jumat, 4 Maret 2022 08:13 WIB
Kontributor: Adriyan Adirizky Rahmat | Editor: Yosef Bayu Anangga
© Nofik Lukman Hakim/Indosport.com
Pelatih PSM Makassar, Joop Gall, meminta skuatnya bermain lebih cerdas sebab wasit BRI Liga 1 2021/22 masih sering membuat keputusan yang kontroversial. Foto: Nofik Lukman Hakim/Indosport.com Copyright: © Nofik Lukman Hakim/Indosport.com
Pelatih PSM Makassar, Joop Gall, meminta skuatnya bermain lebih cerdas sebab wasit BRI Liga 1 2021/22 masih sering membuat keputusan yang kontroversial. Foto: Nofik Lukman Hakim/Indosport.com

INDOSPORT.COM - Pelatih PSM Makassar, Joop Gall, meminta skuatnya bermain lebih cerdas sebab wasit BRI Liga 1 2021/22 masih sering membuat keputusan yang kontroversial.

Juru taktik asal negeri kincir angin ini mewanti-wanti anak asuhnya agar lebih sering memakai otak ketika beraksi di lapangan. Utamanya saat ingin melalukan pelanggaran.

Laga teranyar PSM Makassar di pekan 28 BRI Liga 1 2021/22 pun dijadikan contoh. Dia merasa khawatir setelah lima pemainnya dihadiahi kartu kuning oleh sang pengadil lapangan.

“Kami harus sangat berhati-hati saat berduel karena wasit telah memberi kartu kuning kepada salah satu bek kami (Erwin Gutawa),” ungkap Joop Gall di post match press conference, Selasa (01/03/22).

Akibatnya, pemilik lisensi UEFA Pro ini menarik Erwin Gutawa yang digantikan Hasim Kipuw di menit ke-65 demi menghindari kekurangan pemain di sisa laga.

Adapun pemain PSM Makassar lainnya yang dikartu kuning kontra PSS Sleman adalah Delvin Rumbino, Rasyid Bakri, Hilmansyah, dan juga Yakob Sayuri.