Bola Internasional

Bedah Statistik Emil Audero dan Cyrus Margono, 2 Kiper Eropa yang Bakal Bela Timnas Indonesia

Sabtu, 5 Maret 2022 17:02 WIB
Editor: Deodatus Kresna Murti Bayu Aji
© cmargono/INSTAGRAM
Kiper Keturunan Indonesia yang membela klub Yunani, Panathinaikos B, Cyrus Margono. Copyright: © cmargono/INSTAGRAM
Kiper Keturunan Indonesia yang membela klub Yunani, Panathinaikos B, Cyrus Margono.
Statistik Cyrus Margono

Untuk statistik Cyrus Margono, hingga kini belum ada catatan spesifik mengenai kiprah penjaga gawang berusia 20 tahun tersebut.

Apalagi di musim 2021-2022, ia belum diberikan kesempatan bermain secara kompetitif bersama klub kasta kedua Liga Yunani, Panathinaikos B.

Di laga terakhir saam bersua Kalamata pada Minggu (20/02/22) lalu, Cyrus Margono terlihat hanya duduk di bangku cadangan. Ia masih kalah bersaing dengan kiper berusi 22 tahun bernama Nikos Christogeorgos.

Meski begitu, Cyrus Margono memiiki kemiripan dengan Emil Audero Mulyadi yaitu soal postur tubuh yang mencapai 190cm.

Timnas Indonesia tetap memiliki keuntungan bila diperkuat oleh Cyrus karena pengalamannya bermain di Eropa. Apalagi PSSI tidak perlu pusing mengusur dokumen karena Cyrus bisa menjadi WNI tanpa dinaturalisasi.