5 Bintang yang Tersingkir Jika AC Milan Sukses Boyong Duet Maut Milik Rival Liga Italia
Alexis Saelemaekers menjadi pilihan utama Stefano Pioli di sektor winger kanan musim ini. Namun, kinerjanya terbilang pas-pasan dengan baru mencetak 1 gol dan 3 assist dari 28 laga Liga Italia.
Jumlah itu tertinggal cukup jauh dari rekannya di sisi kiri, Rafael Leao, yang mencetak 8 gol dan 4 assist meski baru bermain 24 kali.
Dengan ketajamannya, Domenico Berardi diyakini akan menjadi pilihan utama di winger kanan AC Milan untuk mengimbangi agresivitas Leao.
Dengan situasi ini, Alexis Saelemaekers pun jelas akan kehilangan tempat. Namun dengan kontraknya yang masih tersisa empat tahun, kemungkinan besar Saelemaekers akan beralih peran sebagai pelapis alih-alih dilepas ke klub lain.
Junior Messias
Junior Messias didatangkan Crotone sebagai pinjaman pada musim panas tahun lalu. Meski awalnya diproyeksikan sebagai pelapis Brahim Diaz, belakangan Messias lebih sering menjadi pelapis Saelemaekers di sayap kanan.
Kedatangan Berardi membuat Messias hanya akan menjadi pilihan ketiga di sayap kanan setelah Berardi dan Saelemaekers.
Sementara itu, untuk menjadi pelapis Brahim Diaz ia harus bersaing dengan Yacine Adli yang saat ini dipinjamkan ke Bordeaux.
Dengan situasi ini, Milan diyakini takkan membutuhkan jasa Junior Messias lagi dan bakal memulangkannya ke Cronone alih-alih mengeluarkan dana untuk mempermanenkannya.