INDOSPORT.COM – Newcastle United siap memboyong Eden Hazard dari Real Madrid di musim panas. Berikut 3 eks rekan setimnya di Chelsea, yang bisa menyusulnya ke St James’ Park.
Bermodal dana belanja dari pemilik barunya, Newcastle terbilang aktif di bursa transfer Januari lalu. Sejumlah pemain sukses diboyong seperti Kieran Trippier, Dan Burn, hingga Chris Wood.
Kedatangan para pemain itu pun sukses mendongkrak performa The Magpies. Mereka kini tak terkalahkan dalam 8 laga terakhir Liga Inggris, dan melejit dari posisi 19 ke posisi 14.
Namun, situasi ini tidak membuat manajemen klub puas. Sejumlah nama mulai dibidik untuk diboyong di bursa transfer musim panas, demi membaw Newcastle berprestasi lebih baik lagi. Dilansir The Sun, salah satu nama yang menjadi prioritas adalah Eden Hazard.
Hazard memang belakangan terpinggirkan di Real Madrid, setelah gagal menunjukkan performa terbaik karena kerap cedera. Meski demikian, hal tersebut tidak mengurangi niatan Newcastle United untuk memboyongnya.
Dilansir The Sun, Real Madrid pun tak keberatan melepas sang pemain Belgia, demi mengurangi beban gaji.
Newcastle sendiri berharap kepulangan ke Liga Inggris bisa membantu Hazard kembali ke performa terbaik. Seperti diketahui, semasa di Chelsea, Hazard tampil apik dengan torehan 85 gol dan 61 assist dari 245 penampilan di Liga Inggris.
Di sisi lain, kedatangan Eden Hazard ke Newcastle United berpotensi diikuti sejumlah rekan setimnya di Chelsea. Pasalnya, ada sejumlah pemain The Blues yang sesuai dengan kebutuhan The Magpies dan bisa diboyong musim panas nanti. Siapa saja mereka? Berikut ulasannya: