Jadwal Liga Europa: Porto vs Lyon, Real Betis vs Eintrach Frankfurt Berebut Tiket Perempat Final
Sama seperti Porto vs Lyon, laga Real Betis vs Eintrach Frankfurt juga digadang-gadang akan berlangsung dengan sengit.
Pasalnya kedua tim saat ini sama-sama memiliki rekor baik kala mentas di Liga Europa. Real Betis selama babak fase grup hanya kalah 2 kali, imbang 1 kali dan menang sebanyak 3 kali. Menempati posisi runner-up di bawah Leverkusen.
Langkah ke babak 16 besar Liga Europa tim asal Spanyol ini harus ditentukan melalui pertandingan dengan wakil Rusia, Zenit Saint Petersburg.
Dalam dua leg pertandingan, Real Betis menang di markas Zenit dengan skor 2 – 3 masing-masih gol dicetak, Guido Rodriguez, Willian Jose dan Andreas Guardado.
Sementara langkah Eintracht Frankfurt di Liga Europa lebih meyakinkan dari enam laga selama fase grup, wakil tim asal Bundesliga ini menang tiga kali dan imbang sebanyak tiga kali.