INDOSPORT.COM - Duel Vitesse melawan AS Roma akan tersaji di leg pertama babak 16 besar Europa Conference League, Jumat (11/03/22) pukul 00:45 WIB.
Bertindak sebagai tim tamu, AS Roma yang jadi pemuncak klasemen Grup C pada babak penyisihan, bakal sedikit lebih diunggulkan ketimbang Vitesse.
Apalagi dalam empat pertandingan terakhir, AS Roma belum tersentuh kekalahan dengan catatan dua kemenangan serta dua hasil imbang.
Terkini, Serigala Ibu Kota tampil beringas di Liga Italia dengan mengalahkan Atalanta dengan skor tipis 1-0.
Tampil di kandang sendiri, AS Roma mampu bermain dominan dan menciptakan banyak peluang sepanjang laga.
Memasuki menit ke-30, AS Roma masih terus melancarkan serangan bertubi-tubi ke pertahanan Atalanta lewat kombinasi Nicolo Zaniolo dan Tammy Abraham.
Kombinasi ini pun berbuah hasil di menit ke-32. Abraham berhasil mencatatkan namanya di papan skor dan membuka skor di laga ini.
Abraham berhasil mencetak golnya memanfaatkan assist Nicolo Zaniolo. Dengan mudah ia memperdaya Juan Musso. Skor menjadi 1-0.