Bursa Transfer

Manfaatkan Karut-marut Chelsea, Juventus Siap Curi 3 Pemain Bintang Sekaligus

Jumat, 11 Maret 2022 08:20 WIB
Penulis: Izzuddin Faruqi Adi Pratama | Editor: Prio Hari Kristanto
© REUTERS/Scott Heppell
Jorginho. Copyright: © REUTERS/Scott Heppell
Jorginho.
Jorginho, Ziyech, dan Rudiger Bakal Digoda

Situasi inilah yang membuat Juventus kemudian tergoda untuk mencari keuntungan. Dengan masa depan Chelsea yang tak lagi jelas untuk waktu yang belum bisa dipastikan, mereka akan coba mengajak setidaknya tiga pemain untuk menyebrang ke Allianz Stadium.

Yang pertama adalah Jorginho. Gelandang asal Italia itu memang sudah jadi incaran Juventus sejak bursa transfer musim panas 2021 lalu usai sang pemain mengantarkan negaranya menjuarai EURO 2020.

Setelah itu ada juga Hakim Ziyech. Playmaker kidal asal Maroko tersebut mungkin ditarget Juventus untuk menjadi suksesor dari Paulo Dybala. 

Antonio Rudiger jadi pemain ketiga Chelsea yang diminati Juventus. Bek tengah berpaspor Jerman itu diprediksi lebih mudah untuk dibujuk karena akan menjadi free agent pada akhir musim ini.