Liga Indonesia

Jadwal Semifinal Liga 3 Musim 2021/2022: Ada Derby Sumatera Utara

Jumat, 18 Maret 2022 18:05 WIB
Penulis: Henrikus Ezra Rahardi | Editor: Prio Hari Kristanto
© Grafis: Yuhariyanto/INDOSPORT.com
Liga 3 Indonesia akan memasuki babak semifinal dengan empat tim akan berlaga mulai Sabtu (26/03/22) hingga Minggu (27/03/22). Copyright: © Grafis: Yuhariyanto/INDOSPORT.com
Liga 3 Indonesia akan memasuki babak semifinal dengan empat tim akan berlaga mulai Sabtu (26/03/22) hingga Minggu (27/03/22).

INDOSPORT.COM – Liga 3 Indonesia akan memasuki babak semifinal dengan empat tim akan berlaga mulai Sabtu (26/03/22) hingga Minggu (27/03/22).

Empat tim akan berlaga di babak semifinal Liga 3 Indonesia musim 2021/2022 mulai tanggal (26/03/22) hingga (27/03/22).

Empat tim ini adalah dua tim asal Sumatera Utara, PSDS Deli Serdang dan Karo United, tim asal Jawa Timur, Putra Jombang dan tim asal Yogyakarta, Mataram Utama.

Nantinya, keempat tim ini akan bertanding di tempat netral, yaitu Stadion Gelora Delta Sidoarjo.

PSDS Deli Serdang lolos ke semifinal usai mampu memenangi pertandingan pemungkas grup AA melawan PS Palembang dengan skor 4-0 di Stadion Gelora Delta, Sidoarjo pada Sabtu (12/03/22) sore WIB.

Kemenangan tim yang satu ini ditentukan oleh penampilan menawan kakak dari bintang muda Indonesia, Egy Maulana Vikri, yaitu Yusrizal Muzakki yang mencetak dua gol.

PSDS sendiri terakhir kali berlaga di Liga 2 pada 2010 dan penantian 12 tahun klub yang satu ini akhirnya usai.

Sementara itu, Karo United mampu naik menjadi tim pemuncak klasemen usai mengalahkan Persikab Bandung, dengan skor tipis 2-1.

Putra Delta Sidoarjo atau sebelumnya bernama Putra Jombang FC juga lolos ke babak semifinal. Tim asal Sidoarjo ini lolos usai mengalahkan tim ‘kontroversial’ Farmel FC dengan skor tipis 2-1.