Liga Indonesia

Posisi Sudah Aman, Persik Kediri Bantah 'Lepas' Laga Kontra Barito Putera

Jumat, 18 Maret 2022 18:55 WIB
Kontributor: Ian Setiawan | Editor: Prio Hari Kristanto
© Ian Setiawan/INDOSPORT
Javier Roca menandaskan bahwa Persik Kediri akan tetap tampil fight saat menghadapi Barito Putera, pada pekan ke-32 Liga 1, Sabtu (19/03/22). Copyright: © Ian Setiawan/INDOSPORT
Javier Roca menandaskan bahwa Persik Kediri akan tetap tampil fight saat menghadapi Barito Putera, pada pekan ke-32 Liga 1, Sabtu (19/03/22).

INDOSPORT.COM - Javier Roca menandaskan bahwa Persik Kediri akan tetap tampil fight saat menghadapi Barito Putera, pada pekan ke-32 Liga 1, Sabtu (19/03/22).

Pada laga di Stadion Kapten I Wayan Dipta Gianyar Bali nanti, Barito Putera sangat butuh asupan poin demi melancarkan misi bertahan di Liga 1.

Tim besutan Rahmad Darmawan masih ketar-ketir berada di posisi 15 klasemen dengan mengumpulkan 29 poin, unggul 2 poin saja dari Persipura.

Sebaliknya, Tim Macan Putih sudah sangat aman dari ancaman degradasi, menyusul kumpulan 38 angka dan berada di 10 besar klasemen.

"Posisi kami memang sudah aman, tapi pemain tetap berkomtimen untuk tetap fight," tutur Javier Roca dalam konferensi pers virtual, Jumat (18/03/22).

Anggapan Persik akan melepas laga sangat dimungkinan muncul sebagai imbas dari adanya rencana Roca untuk melakukan rotasi pemain di sisa tiga laga.

Seperti ketika Persik memainkan sejumlah pemain muda sebagai starter, dalam hasil imbang 1-1 kontra Persita Tangerang (15/03/22) lalu.

Jika mengalami kekalahan pun, posisi Persik tidak akan berubah drastis ke papan bawah. "Tidak ada istilahnya melepas pertandingan lawan Barito," ujar pelatih Persik kebangsaan Chili itu.

"Kalau ingin melepas, ya kami tidak perlu datang di lapangan," sambung Roca sedikit bercanda.