INDOSPORT.COM - Bali United merupakan satu di antara tim paling favorit untuk menjadi juara Liga 1 2021/2022. Apa saja alasan mereka layak jadi kampiun?
Bali United kembali meraih hasil positif kala berhadapan dengan Arema FC di pekan ke-31 Liga 1 di Stadion Gelora Ngurah Rai, Denpasar, Bali, pada Selasa (15/03/22) kemarin.
Serdadu Tridatu menang dengan skor tipsi 2-1. Masing-masing gol Bali United dicetak oleh Dendi Santoso (gol bunuh diri) menit ke-42, dan Brwa Nouri menit ke-90+1.
Sementara Arema FC hanya mampu membalas lewat gol penalti Carlos Fortes menit ke-33. Hasil tersebut membuat Bali United saat ini memimpin klasemen.
Sedangkan Arema sendiri harus puas di peringkat ke-5 dengan 58 poin. Naiknya tim besutan Stefano Cugurra Teco itu membuat persaingan gelar juara semakin sengit.
Persib Bandung saat ini menjadi satu-satunya tim yang menjadi pesaing terkuat Bali United. Maun Bandung berada di tempat ke-2 dengan koleksi 66 poin, selisih tiga angka dari Bali United.
Dengan menyisakan dua pertandingan lagi, Persib masih bisa untuk menjegal Bali United merebut gelar Liga 1 untuk kedua kalinya.
Namun, perlawanan dari berbagai tim di sisa laga, harus dihadapi dengan permainan konsisten. Sebab jika lengah sedikit, Bali United bisa tersalip.
Meski Persib masih berpeluang, namun kans juara nampaknya sangat besar untuk diraih Bali United. Apa saja alasan mereka layak jadi kampiun Liga 1 musim inii?