Bukan Lautaro Martinez, Ini Pemain yang Bakal Ditumbalkan Inter Milan Demi Paulo Dybala
Seperti diketahui, meski bisa didatangkan secara gratis di bursa transfer musim panas, memboyong Paulo Dybala bakal memberikan dampak yang cukup besar bagi Inter Milan dalam hal gaji.
Meski demikian, Paventi menilai ada opsi yang lebih baik yang bisa diambil Inter Milan daripada menjual Lautaro Martinez.
Solusi tersebut adalah dengan melepas salah satu dari Alexis Sanchez atau Arturo Vidal pada bursa transfer musim panas nanti.
Pasalnya, duo Amerika Latin tersebut adalah 2 pemain dengan gaji tertinggi di kubu Nerazzurri. Dengan demikian, kepergian Vidal atau Sanchez akan membuat Inter bisa mengalihkan gaji mereka untuk membayar Dybala.
“Jika salah satu dari Vidal atau Sanchez pergi, maka akan ada dana yang cukup untuk mendatangkan Dybala,” kata Paventi seperti dilansir Sempre Inter.
“Bahkan jika Inter Milan juga tertarik mendatangkan pemain yang 6 tahun lebih muda yakni (Gianluca) Scamacca.”
“Mendatangkan keduanya (Paulo Dybala dan Gianluca Scamacca) berarti Inter harus melakukan penjualan besar, tapi saya rasa Lautaro tidak akan menjadi sosok yang dikorbankan meski dia akan mendatangkan biaya penjuala yang besar,” pungkas Paventi.
Meski kinerjanya terbilang menurun musim ini, Lautaro Martinez masih menjadi andalan utama Inter Milan. Sejauh ini, ia sudah mencetak 16 gol dari 39 laga di semua kompetisi.
Di sisi lain, Alexis Sanchez dan Arturo Vidal lebih banyak berperan sebagai pemain pelapis musim ini. Meski sama-sama sudah tampil di atas 30 kali, mayoritas penampilan mereka terjadi sebagai pengganti.
Tak hanya itu, kontrak Sanchez dan Vidal bakal habis Juni 2023 sehingga bursa transfer musim panas nanti menjadi momen tepat menjual mereka, jika tidak ingin kehilangan keduanya secara gratis tahun depan.