Liga Indonesia

Ramai Isu Teja Paku Alam Hengkang, Begini Respons Pelatih Persib

Jumat, 25 Maret 2022 19:22 WIB
Kontributor: Arif Rahman | Editor: Prio Hari Kristanto
© persib.co.id
Pelatih Persib Bandung di Liga 1, Robert Rene Alberts, terkejut saat mengetahui salah satu pemain andalannya, Teja Paku Alam, diisukan akan hengkang. Copyright: © persib.co.id
Pelatih Persib Bandung di Liga 1, Robert Rene Alberts, terkejut saat mengetahui salah satu pemain andalannya, Teja Paku Alam, diisukan akan hengkang.

INDOSPORT.COM - Pelatih Persib Bandung, Robert Rene Alberts, terkejut saat mengetahui salah satu pemain andalannya, Teja Paku Alam, diisukan akan hengkang dari skuat Maung Bandung.

Robert Alberts mengaku mendapat informasi mengenai isu akan hengkangnya Teja Paku Alam dari media sosial. Pelatih asal Belanda ini merasa heran dengan adanya kabar tersebut. Apalagi kompetisi Liga 1 2021-2022 masih bergulir.

Selain itu, Robert Alberts mempertanyakan awal isu tersebut beredar. Sebab, Teja Paku Alam sendiri saat ini sedang fokus memperkuat tim kebanggaan Bobotoh. 

"Saya selalu terkejut ketika melihat sosial media. Saya selalu bertanya-tanya bagaimana mereka bisa mendapatkan kabar tersebut," ucap Robert Alberts.

Robert Alberts menambahkan, sudah komunikasi dengan pelatih kiper Luizinho Passos dan Teja Paku Alam. Menurutnya, mereka tidak juga heran dengan isu yang beredar di media sosial.

"Dan ketika saya berbicara dengan pelatih kiper dan berbicara dengan Teja, mereka juga tidak tahu," ungkap Robert Alberts.

Mantan pelatih PSM Makassar ini menegaskan, Teja Paku Alam masih terikat kontrak dengan tim kebanggaan Bobotoh. Apalagi, penjaga gawang bernomor punggung 14 itu memiliki masa depan yang cerah di skuat Maung Bandung.

Sehingga, Robert Alberts memastikan jika kabar yang beredar di media sosial terkait Teja Paku Alam tidak benar dan hanya isu yang tidak jelas sumbernya.

"Teja masih memiliki kontrak dengan kami, Teja juga paham dia punya masa depan di sini," jelas Robert Alberts.

"Jadi biarkanlah rumor ini tetap menjadi rumor karena dia sepenuhnya berkomitmen dengan Persib, masa depannya di sini, dia merasa nyaman dengan kami dan dia menjalani musim yang bagus sejauh ini, masih akan ada dua laga juga yang akan dimainkan," tegas Robert Alberts.