Liga Indonesia

Segel Gelar Juara Liga 1, Bali United Langsung Bidik Messi Vietnam?

Sabtu, 26 Maret 2022 03:20 WIB
Editor: Deodatus Kresna Murti Bayu Aji
© affsuzukicup.com
Segel Gelar Juara Liga 1, Bali United Langsung Bidik Messi Vietnam, Nguyen Quang Hai. Copyright: © affsuzukicup.com
Segel Gelar Juara Liga 1, Bali United Langsung Bidik Messi Vietnam, Nguyen Quang Hai.

INDOSPORT.COM - Setelah berhasil menyegel gelar juara Liga 1 musim 2021-2022, Bali United dikabarkan mengincar bintang Timnas Vietnam yakni Nguyen Quang Hai.

Rumor ini berhembus dari media Vietnam, Soha.vn, yang melaporkan kalau ada dua klub asal Indonesia berniat untuk mendaratkan pemain yang dijuluki Lionel Messi asal Vietnam tersebut.

"Beberapa fans menginginkan tim dengan finansial yang kuat di Indonesia seperti Persis Solo atau Bali United untuk merekrut Quang Hai," tulis soha.vn.

Seperti dikerahui, Nguyen Quang Hai telah resmi meninggalkan klubnya yaitu Hanoi FC pada 12 Maret 2022 lalu. Hanoi FC sebenarnya sempat menyodorkan perpanjangan kontrak namun negosiasi gagal tercapai.

Bukan soal uang, Nguyen Quang Hai rupanya telah memutuskan ingin keluar dari zona nyaman dan mencoba tantangan baru dengan berkarier di ke luar negeri.

"Bintang Vietnam, Nguyen Quang Hai (1997) resmi meninggalkan Hanoi FC pada 12 Maret. Pada 14 Maret, Quang Hai dan Hanoi FC melakukan negosiasi akhir mengenai perpanjangan kontrak. Tetapi, negosiasi telah gagal karena Quang Hai ingin berkarier di luar negeri," tulis laporan dari akun Twitter @theaseanball.

Meski dikaitkan dengan Persis Solo dan Bali United, namun peluang gelandang yang membawa Timnas Vietnam lolos ke Piala Asia 2023 itu merapat di kompetisi Liga 1 kemungkinan bakal sulit.

Soha.vn juga melaporkan bahwa Nguyen Quang Hai lebih tertarik untuk pergi ke Eropa. Ia juga dikaitkan dengan klub langganan Liga Champions dari Liga Swiss bernama FC Basel.